Poles mobil adalah salah satu metode perawatan mobil, yang betujuan agar merawat permukaan mobil. Agar nampak bersih, mulus dan mengkilap.
Mobil kusam, serta banyak noda-noda debu dan jamur yang membandel. Anda bisa mengatasinya dengan metode yang satu ini.
Biasanya orang-orang menyerahkan semua urusan ini langsung ke salon mobil. Mungkin karena, mereka tidak mempunyai cukup waktu. Atau bahkan mereka tidak tahu sama sekali tentang cara memoles mobil.
Alhasil jasa poles mobil dari salon mobil itu sendiri yang mengurus soal yang satu ini. Sebetulnya cukuplah mudah jika Anda mengetahui seluk beluk dan tatacara yang benar terlebih dahulu dalam memoles mobil.
Untuk itu kami disini akan membantu Anda dalam memberikan informasi dan membagi tips dan trik seputar poles mobil.
Tips dan Trick Poles Mobil Anti Ribet Dan Cepat
Salah satu hal yang harus Anda ketahui terlebih dahulu soal poles mobil. yakni, adalah penggunaan bahan cairan memoles mobil dan prosessnya.
Perlu Anda ketahui, bahwa memoles mobil membutuhkan banyak waktu dan sedikit tenaga. Jika Anda adalah orang yang mempunyai waktu senggang di rumah serta dalam kondisi prima. Anda bisa melakukan metode ini sendiri terhadap mobil kesayangan Anda.
Ada beberapa bahan atau barang yang harus Anda persiapkan terlebih dahulu. Yaitu, adalah:
- Air Bersih
- Spons Khusus Mobil
- Soft Buff Pad
- Lap Micro Fiber
- Shampoo Atau Sabun Mobil
- Compound Mobil
- Cairan Polish
- Wax Mobil
Sebagai tambahan, Anda jangan lupa juga untuk memakai sarung tangan karet anti bocor. Agar permukaan kulit tangan Anda terhindar dari iritasi.
Cara dan Langkah Memoles Mobil
Ada dua cara yang bisa anda pakai dalam proses ini. Yakni, dengan manual atau menggunakan tangan. Satu lagi menggunaka mesin polish mobil.
Kedua cara ini mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jika Anda memilih cara manual dengan tangan, Anda harus mungkin akan mengalami pegal-pegal sesaat setelah memoles mobil nanti. Tapi jika Anda menggunakan mesin polish, Anda akan terhindar dari hal tersebut.
Namun, jika menggunakan poles mobil. Pastikan saja Anda mempunyai sumber listrik di area Anda mencuci.
Tempatkanlah mobil Anda di tempat yang kurang tersinari cahaya matahari, serta hindarilah tempat yang berdebu. Pastikan juga suhu mobil Anda tidak dalam keadaan panas, seperti saat Anda sudah memakai mobil Anda untuk berkendara.
- Langkah pertama, bilas mobil Anda dengan air bersih terlebih dahulu. Lalu, berikan olesan-olesan shampoo atau sabun mobil. Gosok secara meratat di bagian yang ingin Anda bersihkan menggunakan spons mobil. Pada proses ini usahakan untuk menyapu bersih kotoran yang ada di permukaan mobil. setelah bersih Anda bisa mengeringkan nya dengan lap micro fiber.
- Kedua, oleskan compound pada bagian-bagian mobil yang terlihat kusam atau pun memiliki goresan-goresan kecil. Pada proses ini semua kotoran atau goresan-goresan kecil akan teratasi oleh cairan ini. Tunggu selama 5 menit lalu, lap bersih menggunakan lap halus atau micro fiber.
- Ketiga oleskan cairan polish secara merata kes seluruh bagian permukaan mobil, sembari menggosoknya dengan lap halus atau soft buff pad. langkah ini bertujuan untuk, mengkilapkan bagian tersebut. tunggu sampai 5 menit.
- Ke empat, oleskan wax secara merata. Diam kan selama 5 menit lalu, lap menggunakan lap micro fiber sampai tidak ada sisa cairan wax yang tertinggal. Cairan yang satu ini berfungsi sebagai pelindung untuk permukaan mobil Anda. Kotoran, jamur dan debu, tidak akan mudah menempel nantinya pada permukaan cat.
Perlu Anda ketahui bahwa metode memoles mobil seperti ini, harus dilakukan secara berkala dan tidak terlalu sering. Karena jika terlalu sering, sifat abrasif yang dimiliki cairan-cairan diatas bisa merusak permukaan cat pada mobil. Terkecuali, mobil Anda sudah dilapisi nano ceramic.
Jasa poles mobil Bersama Scuto Bekasi
Memoles mobil membutuhkan ketekunan dan proses yang cukup memakan waktu. Apalagi jika keadaan mobil Anda begitu kotor. Tentu pasti jika kondisi seperti ini membutuhkan banyak waktu. Anda bisa mengandalkan kami berupa jasa poles mobil di salon mobil scuto bekasi.
Jika Anda orang yang tinggal di sekitran jabodetabek, Anda bisa mengunjungi oultet salon mobil kamiyang bertempat alamat di bawah ini.
Mobil kesayangan Anda akan dijamin mulus dan glowing terus