Salon Mobil SCUTO”Apa itu auto Detailing?”

Salon Mobil SCUTO”Apa itu auto Detailing?”

Salon Mobil, Mungkin sebgian orang khusunya yang masih awam masih bertanya-tanya. Apa itu sebenarnya auto detailing?

Auto detailing adalah istilah untuk melakukan perawatan secara menyeluruh untuk mobil. Mulai dari bagian dalam (interior) dan juga (exterior). Pastinya hal ini wajib di lakukan oleh pemilik mobil bukan ?

Karena, penting sekali untuk menjaga kebersihan dan penampilan dari sebuah mobil. Apalagi mobil tersebut merupakan mobil kesayangan Anda.

Namun sebelum kita pergi menuju salon mobil. Alangkah baiknya kita mengetahui terlebih dahulu bagian dari auto detailing tersebut bukan ?

Jika di bagian interior, mobil Anda akan dibershikan secara menyeluhur terutama di bagian dalam mobil, kaca bagian dalam dan mesin. Jangan salah, mesin juga harus di bershikan dalam hal ini. Karena bisa saja telah tersumbat debu yang suatu saat bisa membuat mobil kesayangan Anda tersendat saat melaju.

 

Auto Detailing Exterior di Salon Mobil

Setelah Anda mengetahui bagian interior dalam perawatan mobil. kali ini adalah bagian exterior. Untuk bagian exterior atau bagian luar. Bisa meliputi poles mobil, waxing mobil dan laminating mobil atau keramik coating mobil.

Perawatan ini biasa diawali dengan mencuci bersih mobil Anda terlebih dahulu. Tentu dari masing-masing perawatan memliki efek yang berbeda-beda pada mobil Anda nantinya. Yang pastinya dalam hal ini Anda juga harus mengetahui perawatan auto detailing yang mana di salon mobil.

Poles Mobil 

Jika mobil Anda sudah tidak mengkilap lagi, atau warna cat mobil Anda menjadi pudar karena proses oksidasi. Maka,poles mobil lah yang mungkin bisa menjadi pilihan Anda ketika hendak melakuka perawatan.

Poles mobil, membuat mobil Anda terlihat seperti baru lagi. Cairan poles mobil disini berperan mengangkat segala macam jenis noda, jamur, waterspot(noda yang disebabkan oleh air yang mengendap) dan goresangoresan kecil. Namun, Anda juga harus memperhatikan interval waktu ketika Anda melakukan perawatan ini.

Pasalnya, cairan poles mobil secara umum bersifat abrasif. Hal ini dapat mengikis permukaan mobil Anda jika terlalu sering. Bahkan jika Anda terlalu sering, bagian inti cat mobil bisa terkena efek dari cairan poles mobil.

Waxing Mobil

Ini merupakan treatmet lanjutan dari poles mobil. Waxing mobil sendiri berperan agar melindung dan membuat permukaan mobil Anda menjadi mulus. Hal ini karena proses waxing pada mobil memberikan lapisan pelindung pada permukaan panel.

Pelindung ini juga dimaksukan agar, proses poles pada sebelumnya menjadi lebih tahan lama.

Keramik Coating Mobil

Ini adalah salah satu perawatan mobil yang paling kekinian atau uptodate. Keramik coating mobil sendiri jika di salon mobil Scuto, menggunakan bahan dasar nano ceramic.

Perlu Anda ketahui bahwa, nano ceramic adalah bahan yang mempunyai kepadatan yang sempurna untuk melapisi mobil Anda dengan sangat baik.

Debu, jamur, hingga partikel air hujan tidak dapat menembus masuk kedalam permukan cat mobil Anda. Nano ceramic dinilai sangat ampuh sebagai pelapis mobil permukaan mobil. Kami juga menyarankan agar mobil Anda melakukan perawatan keramik Coating Mobil dengan nano ceramic disamping dari segudang manfaatnya yang sangat banyak. Mobil Anda cenderung lebih mengkilap dan lebih mulus. Pastinya ini merupakan dambaan semua pemilik mobil bukan?

Salon Mobil Scuto Dengan Nano Ceramic

Jika Anda sekarang hendak melakuka perawatan mobil, apalagi jika Anda berniat melakukan keramik coating mobil dengan nano ceramic. Kami hadir sebagai salon mobil terbaik yang bisa memberikan kualitas sempurna untuk mobil Anda, agar semakin kinlong mulus dan terawat.

scuto laminating mobil

salon mobil nano ceramic

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *